Masalah dan Solusi Bau Mulut

Bau mulut memang menjadi masalah yang mempengaruhi rasa percaya diri seseorang. Bau mulut membuat kita menjadi minder dalam menjalin sosialisasi. Olehkarena itu mari kita intip apa penyebab dan bagaimana solusinya.Bau Mulut Apasih Penyebabnya?

Masalah dan Solusi Komputer Crash

Komputer Crash Apasih Penyebabnya serta Bagaimana Solusinya?

Masalah dan Solusi Kram Kaki

Mungkin diantara kita pernah mengalami kram, atau bahkan mungkin sering kali di antara kita sering mengalaminya.

Masalah Jerawat dan Solusinya

Permasalahan yang paling sering di alami oleh para remaja.

Masalah dan Solusi Perut Buncit

Perut buncit merupakan masalah yang sering menjadi momok yang menakutkan bagi seseorang yang menginginkan penampilan yang ideal.

Kamis, 15 Maret 2012

Masalah dan Solusi Rambut Rontok



Rambut rontok juga merupakan masalah yang sering dihadapi manusia, karenanya lahirlah beragam jenis shampoo yang menawarkan pencegahan kerontokan rambut. Berdasarkan info yang saya dapatkan dari fimale.kompas.com ada 6 Penyebab Rambut Rontok diantaranya:

Kurang nutrisi. Ketika tubuh Anda tidak mendapatkan asupan vitamin dan mineral yang cukup dalam tubuh, hal ini akan berpengaruh pada rambut, kuku, dan gigi. Jika Anda sedang diet, pastikan Anda mendapatkan cukup asupan protein dan vitamin seperti vitamin A, B, C, dan E. Anda juga membutuhkan asupan mineral lain serta asam lemak omega-3. Semua asupan vitamin, mineral, dan protein mampu mengurangi kerontokan rambut sekaligus mempertahankan program diet agar tetap berjalan baik.

2. Kurang merawat rambut. Jika terlalu sibuk untuk merawat rambut di salon, paling tidak cucilah rambut Anda secara teratur. Pilih jenis sampo yang sesuai dengan jenis kulit kepala Anda. Misalnya, jika rambut Anda diwarnai, pilih sampo untuk rambut diwarnai. Selain itu, jangan terlalu sering menggunakan pengering rambut, pelurus, atau pengeriting rambut, karena bisa merusak rambut Anda.

3. Gen. Jika kerontokan rambut ini disebabkan gen atau bawaan lahir, hal ini sulit untuk dihindari. Namun, bisa ditunda dengan cara merawat rambut secermat mungkin.

4. Kehamilan. Kehamilan memang salah satu penyebab terjadinya kerontokan rambut. Dengan asupan nutrisi dan vitamin yang tepat, maka kerontokan rambut akan hilang dengan sendirinya setelah Anda menyusui.

5. Stres. Rambut sering menunjukkan berbagai hal yang terjadi pada tubuh manusia, misalnya stres, dan diet yang buruk. Struktur rambut Anda akan berubah ketika hal tersebut terjadi, dan menyebabkan rambut menjadi lemah dan rontok. Stres juga membuat rambut Anda mudah patah, dan berubah warna menjadi kusam. Temukan cara untuk mengatasi stres yang melanda Anda agar rambut Anda tidak rontok lagi.

6. Sakit dan konsumsi obat. Penyakit dan obat-obatan bisa menyebabkan rambut Anda rontok. Jika Anda mengonsumsi obat-obatan tertentu atau antibiotik, hal itu bisa menjadi salah satu alasan rambut mengalami kerontokan. Namun ketika obat tersebut sudah habis dan penyakit Anda sudah sembuh, seharusnya kerontokan akan berkurang secara perlahan-lahan.

Terus Bagaimana Solusinya?


Berdasarkan info yang saya dapatkan dari ridwanaz.com berikut beberapa solusi buat rambut rontok

1. Anemia
Rambut rontok karena anemia bisa terjadi akibat kekurangan zat besi pada sel darah merah. Zat besi diperlukan untuk kesehatan folikel rambut. Cara menanganinya; padukan suplemen zat besi dengan vitamin C. Vitamin C membantu penyerapan zat besi, dengan cara murah dan efektif.

2. Obat-obatan tertentu
Obat-obatan keras, seperti antidepresan, diuretik, dan pil Rx memiliki efek samping kerontokan rambut. Cara mengatasinya, cobalah bicarakan dengan dokter Anda, apakah mungkin untuk menurunkan dosis obat-obatan tersebut. Atau jika memungkinkan untuk mengganti obat-obatan tersebut dengan pengobatan alternatif.

3. Hypo atau hyperthyroidism
Ketidakseimbangan hormon bisa menaikkan level zat kimia bernama DHT yang menyerang folikel rambut. Obat-obatan untuk mengatasi kedua kondisi ini bisa menyeimbangkan kembali hormon tiroid Anda.

4. Kekurangan kalori
Biasanya wanita akan melakukan segala hal untuk menurunkan berat badan. Termasuk diet ketat rendah kalori, yang akan menyebabkan keletihan, dehidrasi, dan keram. Untuk mengurangi dampak ini, pastikan untuk terus mendapatkan protein yang cukup dalam diet. Protein adalah zat esensial untuk menjaga kesehatan rambut dan kuat.

5. Stres
Tingkat stres yang tinggi bisa menyebabkan folikel rambut “tertidur” atau terserang oleh sel darah putih, dengan kondisi bahwa kerontokan rambut akan terjadi di beberapa minggu berikutnya. Solusinya? Relaksasi, bisa lewat yoga, terapi, meditasi, atau lainnya. Hindari tekanan dan stres untuk mengurangi kerontokan pada rambut sebelum benar-benar terjadi kebotakan. Jika pori-porinya belum tertutup, rambut akan sulit tumbuh. Maka, atasi sesegera mungkin agar rambut bisa tumbuh kembali.
cara mengatasi rambut rontok
6. Penyebab rambut rontok karena keturunan,

Jika memang rambut rontok disebabkan karena keturunan, anda tidak perlu bingung apalagi sampai menyalahkan Tuhan Yang Maha Esa, karena hal itu hanya akan membuat anda berdosa. Di bawah ini beberapa tips atau cara mengatasi rambut rontok yang disebabkan karena keturunan

a. Pada saat keramas, pakailah kondisioner pada seluruh rambut. Gunakan sedikit saja, minimalkan kondisioner mengenai kulit kepala. Jika terlalu banyak, kondisioner akan mengakibatkan rambut gatal.

b. Selagi Anda memakai kondisioner, sisirlah rambut dengan sisir bergigi jarang. Fungsinya agar rambut tidak kusut saat dibilas.

c. Pilih sampo herbal atau sampo yang ekstra ringan agar kulit kepala lebih nyaman.

d. Jangan memakai air panas saat keramas. Gunakan air dingin atau hangat kuku.

e. Keringkan tanpa hairdryer dan juga jangan pakai handuk. Rambut yang dikucek-kucek handuk akan gampang tercabut dari akarnya karena kulit kepala sangat lembab. Rambut cukup diangin-anginkan saja.

f. Pakaikan hair tonic atau serum untuk menyuburkan rambut. Hair tonic yang mengandung ginseng bagus untuk merangsang pertumbuhan rambut baru.

g. Hindari pemakaian jepitan atau karet. Biarkan rambut tergerai.

h. Sebisa mungkin hindari minuman yang mengandung kafein karena tidak baik bagi pertumbuhan rambut.

Setelah mengetahui beberapa cara mengatasi rambut rontok di atas diharapkan anda dapat mencobanya, dan semoga rambut anda tidak rontok lagi. Selamat mencoba

Rabu, 14 Maret 2012

Masalah dan Solusi Sakit Gigi


Sakit GIGI merupakan masalah yang sering kali kita hadapi dari mulai ketika kita masih anak-anak hingga sekarangpun masalah sakit gigi masih juga menjadi masalah bagi kita.
Mengkonumsi makanan tertentu serta malasnya kita menggosok gigi merupakan pemicu bermulanya masalah ini.

Menurut info yang saya dapatkan dari majalahkesehatan.com ada 4 penyebab sakit gigi diantaranya adalah sebagai berikut:

1. Karies Gigi

Karies adalah nama kolektif untuk kerusakan gigi di enamel (zat di mahkota gigi), sementum (zat di akar gigi), dan dentin (zat di tengah antara mahkota dan akar).Gigi dapat berlubang karena bakteri tertentu yang memproduksi asam laktat dari hasil fermentasi karbohidrat seperti sukrosa, fruktosa, dan glukosa.

Gigi terutama terdiri dari mineral yang secara konstan mengalami proses demineralisasi dan remineralisasi. Demineralisasi terjadi karena pemakaian gigi, terutama karena makan makanan yang mengandung asam. Remineralisasi gigi terjadi dengan bantuan air liur, pasta gigi ber-flouride, dan obat kumur. Ketika pH pada permukaan gigi turun di bawah 5,5 karena asam laktat yang diproduksi bakteri, demineralisasi lebih cepat dari remineralisasi sehingga gigi “tekor” mineral. Hal ini dapat mengarah ke gigi berlubang.

Gigi berlubang harus segera ditangani oleh dokter gigi agar tidak berkembang menjadi parah sehingga harus dicabut, atau bahkan menyebabkan infeksi berbahaya. Dokter gigi akan membor lubang untuk membersihkan kerusakan dan kemudian menambal gigi dengan implan.
2. Gigi longgar

Gigi longgar dapat terasa sangat menyakitkan saat mengunyah makanan. Penyebab gigi longgar biasanya adalah penyakit pada gusi (gingivitis, periodontitis), meskipun bisa juga disebabkan oleh kecelakaan atau benturan. Untuk mengatasi gigi longgar, dokter gigi harus menghilangkan penyakit pada gusi dengan pembersihan gigi (scaling) dan pengobatan. Gigi yang sedikit goyang masih dapat diperkuat dengan menambatkan ke gigi di dekatnya. Gigi yang goyang ke segala arah harus dicabut.
3. Erosi gusi

Gusi yang mengalami erosi akan mengekspos akarnya sehingga menjadi sensitif terhadap makanan/minuman panas, dingin dan asam. Erosi gusi bisa disebabkan karena menyikat gigi terlalu keras atau karena penyakit gusi.

Erosi gusi berlangsung bertahap dalam waktu lama sehingga lebih umum pada mereka yang berusia di atas 40 tahun. Penderitanya tidak memperhatikan atau menganggap serius sampai menjadi masalah. Bila penyebab erosi adalah terlalu keras menyikat gigi, Anda harus mengganti sikat dengan yang lebih halus dan mengurangi tekanan.

Erosi gusi hanya bisa dibetulkan dengan cangkok gusi, sebuah prosedur operasi plastik yang hanya bisa dilakukan oleh dokter gigi spesialis.
4. Infeksi kanal akar gigi

Kanal akar gigi yang terinfeksi bisa sangat menyakitkan dengan rasa nyeri yang menyebar ke daerah lain di wajah dan tengkorak. Tubuh mempertahankan diri dari infeksi sehingga menyebabkan peradangan. Kadang-kadang terjadi abses (nanah) dalam akar gigi yang dapat menetap di dalam tulang rahang pasien selama bertahun-tahun dan terus-menerus menyebarkan bakteri ke dalam aliran darah penderitanya.

Infeksi kanal akar gigi dapat membuat gigi mati sehingga harus dicabut. Mempertahankan gigi mati bukanlah pilihan. Penggunakan herbal, vitamin, atau bahkan resep antibiotik biasanya tidak memecahkan masalah bila tanpa diikuti ekstraksi dan pembersihan kanal akar gigi dan jaringan sekitarnya.

itulah penjelasan dari majalahkesehatan.com tentang 4 penyebab Sakit Gigi terus kita simak solusinya.


Bagaimana cara mengatasi sakit gigi?


Berdasarkan Info yang saya dapatkan dari Kumpulan.info berikut beberapa solusi serta cara pencegahan Gigi Berlubang:

Sakit Gigi

Gigi yang berlubang bukanlah disebabkan ulat seperti anggapan orang pada zaman dahulu. Teori ini bertahan hingga tahun 1700-an hingga Willoughby Miller seorang dokter gigi Amerika yang bekerja di Universitas Berlin menemukan penyebab pembusukan gigi. Ia menemukan bahwa lubang gigi disebabkan oleh pertemuan antara bakteri dan gula. Bakteri akan mengubah gula dari sisa makanan menjadi asam yang menyebabkan lingkungan gigi menjadi asam (lingkungan alami gigi seharusnya adalah basa) dan asam inilah yang akhirnya membuat lubang kecil pada email gigi.

Saat lubang terjadi pada email gigi, kita belum merasakan sakit gigi. Tetapi, lubang kecil pada email selanjutnya dapat menjadi celah sisa makanan dan adanya bakteri akan membuat lubang semakin besar yang melubangi dentin. Pada saat ini kita akan merasakan linu pada gigi saat makan. Bila dibiarkan, lubang akan sampai pada lubang saraf sehingga kita akan mulai merasakan sakit gigi. Proses ini tidak akan berhenti sampai akhirnya gigi menjadi habis dan hanya tersisa akar gigi.

Sakit gigi tidak dapat dipandang sebelah mata seperti anggapan beberapa orang, karena bila didiamkan, dapat membuat gigi menjadi bengkak dan meradang. Selain itu gigi berlubang dapat menjadi sarana saluran masuknya kuman penyakit menuju saluran darah yang dapat menyebabkan penyakit ginjal, paru-paru, jantung maupun penyakit lainnya.

Agar tidak semakin bertambah parah, maka bila Anda memiliki gigi berlubang sebaiknya Anda segera mengunjungi dokter gigi untuk mengobatinya. Walaupun banyak orang tidak suka pergi ke dokter gigi dengan alasan tidak peduli dengan keadaan gigi, khawatir biayanya mahal, takut atau malu diejek karena gigi yang rusak, namun pergi ke dokter gigi adalah solusi terbaik untuk mengatasi sakit gigi. Gigi berlubang tidak dapat sembuh dengan sendirinya. Walaupun, mungkin setelah menderita sakit gigi, rasa sakitnya dapat hilang tetapi tidak memperbaiki keadaan gigi. Gigi akan tetap berlubang, bahkan lubangnya akan terus semakin membesar.


Mengatasi Rasa Takut ke Dokter Gigi

Jika Anda merasa takut saat dokter gigi menangani gigi Anda, silahkan beritahukan ke dokter Anda. Ia tentu senang membantu Anda mengatasinya. Anda bisa memberitahunya bahwa Anda akan memberi isyarat dengan tangan bahwa Anda takut atau merasa sakit saat ia sedang menangani gigi Anda. Banyak pasien mendapati bahwa hal tersebut membuat mereka lebih tenang.

Selain itu kebanyakan dokter gigi sering mengajak bicara pasiennya saat menangani gigi pasien. Hal ini bertujuan menenangkan hati pasien tersebut.

Ingatlah bahwa gigi yang sehat menunjang kesehatan tubuh. Jika Anda segera memperbaiki gigi Anda yang berlubang, hal ini akan menghindari problem dan perawatan yang mahal di kemudian hari.
Menambal Gigi dan Cabut Gigi

Langkah yang umumnya akan diambil dokter gigi adalah menambal gigi yang rusak, bila lubangnya belum terlalu besar. Tetapi, bila kita merasakan sakit gigi, proses penambalan tidak dapat langsung dilakukan karena dengan demikian gas dalam gigi tidak dapat keluar. Dokter akan memberikan obat penghilang rasa sakit atau akan mematikan saraf gigi agar kita tidak tersiksa dengan rasa sakitnya. Pada kunjungan selanjutnya barulah gigi akan dibersihkan dan ditambal sementara, penambalan secara permanen dilakukan pada kunjungan berikutnya lagi.

Bila lubang terlalu besar dan tidak memungkinkan untuk ditambal, berarti gigi harus dicabut. Sama seperti proses penambalan gigi, maka gigi juga tidak dapat langsung dicabut saat gigi masih terasa sakit. Hal ini disebabkan saat kita merasakan sakit gigi, maka obat anestesi (obat kebal agar tidak terasa sakit saat gigi dicabut) tidak dapat menembus akar gigi, sehingga saat dicabut akan menyebabkan sakit yang luar biasa. Proses pencabutan gigi baru bisa dilakukan saat gigi sudah tidak terasa sakit dan untuk menghilangkan rasa sakit dokter akan mematikan saraf gigi.


Mencegah Gigi Berlubang

Untuk mencegah terjadinya lubang pada gigi, Anda dapat melakukan langkah-langkah berikut:

*
Memeriksa gigi secara rutin
Kunjungi dokter gigi setiap 6 bulan sekali walaupun Anda tidak merasakan sakit gigi. Hal ini diperlukan agar dokter dapat mendeteksi lubang kecil yang terjadi pada gigi dan dapat ditangani segera agar lubang tidak semakin besar. Dapat juga dideteksi bagian gigi yang tidak rata atau berlekuk yang dapat menyebabkan gigi sulit dibersihkan.
*
Menyikat gigi secara teratur dan pada waktu yang tepat
Pagi hari setelah sarapan dan malam sebelum tidur adalah waktu yang tepat untuk menyikat gigi. Air liur tidak banyak keluar pada waktu kita tidur, sehingga gigi akan rusak bila Anda membiarkan sisa makanan pada gigi tanpa menyikatnya. Air liur berguna untuk memlinfungi gigi dari bakteri penyebab gigi berlubang.
*
Menyikat gigi dengan cara yang benar
Walau menyikat gigi telah dilakukan secara teratur namun bila dilakukan dengan cara yang tidak benar, tentu hasilnya tidak akan maksimal. Cara yang benar adalah dengan menyikat ke arah bawah untuk gigi depan (gigi seri) bagian atas, menyikat gigi ke arah atas untuk gigi depan bagian bawah dan menyikat secara mendatar untuk gigi geraham. Menyikat gigi geraham hendaknya dilakukan lebih lama, karena pada gigi ini berpotensi menempelnya sisa-sisa makanan.
*
Kumur setelah makan
Menyikat gigi tidak mungkin dilakukan sehabis kita makan, maka cara terbaik adalah berkumur-kumur agar sisa makanan tidak terus menempel dan mengurangi keadaan asam dalam gigi.
*
Gunakan benang gigi untuk mengeluarkan sisa makanan
Sisa makanan yang tertinggal, hendaknya tidak dikeluarkan dengan menggunakan tusuk gigi. Penggunaan tusuk gigi dapat menyebabkan celah antar gigi semakin besar disamping dapat menyebabkan luka pada gusi.
*
Pilih pasta gigi yang mengandung fluorida
Menggunakan pasta gigi yang mengandung fluorida. Zat ini merupakan salah satu bahan pembentuk email gigi. Adanya zat ini dapat mencegah pembusukan pada gigi.
*
Makan makanan yang berserat
Mengkonsumsi sayuran atau buah terbukti dapat membuat gigi lebih kuat dan mencegah terjadinya gigi berlubang.
*
Kurangi makanan yang mengandung gula dan tepung
Makanan jenis ini bila tertinggal di gigi dan adanya bakteri akan menyebabkan asam yang membuat gigi berlubang.

Selasa, 06 Maret 2012

Masalah Virus dan Solusinya


Bagi Anda yang terbiasa bekerja menggunakan PC, LAPTOP, NOTEBOOK, NETBOOK, TABLET atau apapun yang masih ada hubungannya dengan perangkat KOMPUTER tentu tidak asing dengan yang namanya VIRUS hampir setiap hari kita berhadapan dengan mahluk yang satu ini dalam pekerjaan keseharian kita.

Apa Sih Gejala-Gejala Perangkat Komputer Kita terserang VIRUS?

Berdasarkan info dari : organisasi.com berikut merupakan gejala-gejala komputer terserang VIRUS:

1. Komputernya lelet banget jalannya seperti zombie.
2. Tiba-tiba diam tanpa aba aba dan tidak ada respon.
3. Blue screen atau crash dan kemudian restart.
4. CDROM, Harddisk, Floopy dan USB drive tidak bisa diakses
5. Tampilan user interface berubah
6. Alat input seperti keyboard atau mouse tidak bisa di kontrol

Bila komputer Anda mengalami gejala-gejala seperti di atas bisa jadi komputer Anda terserang VIRUS atau Anda bisa mengecek artikel sebelumnya terntang Masalah Komputer Crash dan Solusinya
.

Kalau begitu Bagaimana Solusinya?

Berdasarkan sumber yang sama dijelaskan cara mengatasinya adalah sebagai berikut:

1. Keluar dari aplikasi yang sedang berjalan dan segera matiin komputernya.
2. Cabut harddisk yang telah terinfeksi, lakukan prosedur backup data yang penting terdahulu.
3. Pindahkan posisi jumper harddisk menjadi slave, kemudian pasang di komputer lainya yang telah terinstall anvirus yang up-to-date.
4. Scan harddisk yang terinfeksi virus
5. Harddisk yang telah di bersihkan dari virus, di test apakah telah berfungsi dengan benar
6. Jika Step 5 gagal, disarankan menformat dan menginstall kembali sistem operasinya karena itu cara yang paling aman dari penghapusan virus secara permanen.

Demikianlah masalah Virus dan Solusinya semoga bermanfaat

Terus